Berita Liga Italia: Dibantai AS Roma dengan skor 7-0 di Olímpico, direktur Empoli, Pietro Accardi mengaku sangat heran dengan timnya. Menurutnya, pasti ada yang tidak beres.
Empoli harus menerima kekalahan yang sangat menyakitkan dari AS Roma. Mereka dibantai di Olimpico dengan skor 7-0, yang membuat mereka kini berada di posisi dasar klasmen sementara dengan rekor selalu kalah di empat laga awal Serie A.
Tidak hanya itu, mereka belum mencetak satu gol pun di musim ini, dan telah kebobolan 12 gol. Angka yang memang sulit diterima oleh Direktur Pietro Accardi.
Kepada DAZN, Accardi menilai ada yang tidak beres dengan skuad asuhan Paolo Zanetti tersebut. Menurutnya, apa yang diperlihatkan The Tuscans di lapangan, tidak sama seperti yang mereka tunjukkan selama masa latihan.
“Saat ini, tanggung jawab tidak hanya berada di pundak pelatih, tetapi juga semua orang. Jelas juga bahwa kami akan mengambil waktu untuk merenung,” ujar Accardi.
“Ada yang tidak beres. Kami akan menggunakan malam ini untuk mempertimbangkan situasinya. Itu bukan berarti Zanetti tidak akan lagi menjadi pelatih, namun memang sudah sepantasnya setelah periode seperti ini, kami melakukan refleksi.
“Sulit untuk menjelaskan apa yang sedang terjadi. Saya berada di tempat latihan setiap hari, saya hadir dan dapat melihat bahwa apa yang kami lakukan dalam latihan tidak sama dengan apa yang kami lihat dalam situasi pertandingan. Ada aspek emosional dalam hal ini, sehingga para pemain tidak memiliki pikiran yang jernih.”
Situasi ini bisa menjadi jauh lebih buruk, karena di pertandingan berikutnya, mereka akan menjamu pemuncak klasemen sementara, Inter Milan, di Stadio Castellani.
diambil dari beberapa sumber
paciran.id